ILTF Award 2016 (DL: 31 Agustus 2015)

 Yayasan Penerjemahan Sastra Indonesia (Indonesian Literature Translation Foundation) menyelenggarakan “Lomba Manuskrip Kumpulan Puisi ILTF Award 2016″. Tujuan dari kegiatan ini adalah menjaring manuskrip kumpulan puisi terbaik dari para penyair Indonesia yang karena satu dan lain hal mengalami kesulitan menerbitkan manuskrip kumpulan puisinya sebagai buku cetak. Manuskrip kumpulan puisi para pemenang akan diterjemahkan ke dalam Bahasa Inggris dan diterbitkan sebagai buku kumpulan puisi dwibahasa: Bahasa Indonesia dan Inggris.
Berikut adalah syarat, ketentuan, dan informasi lain mengenai “Lomba Manuskrip Kumpulan Puisi ILTF Award 2016″.

PERSYARATAN:
1. Peserta lomba adalah warga negara Indonesia (WNI) berusia minimum 20 tahun (dibuktikan dengan melampirkan fotokopi identitas [KTP/KTM/SIM] yang masih berlaku).
2. Peserta lomba hanya mengirim SATU JUDUL manuskrip kumpulan puisi berisi 40 puisi dalam Bahasa Indonesia, karya sendiri, bukan bunga rampai, bukan saduran/terjemahan. Manuskrip berisi kurang dari 40 puisi atau lebih dari 40 puisi akan didiskualifikasi.
3. Puisi di-print di atas kertas HVS ukuran A4, huruf Times New Roman, 12 font, 1 spasi.
4. Peserta lomba wajib melampirkan surat pernyataan, ditandatangani di atas meterai Rp 6.000, yang menerangkan bahwa karya yang dikirimkan bukan karya plagiat dan tidak mengandung unsur-unsur plagiarisme.
5. Manuskrip kumpulan puisi tidak sedang terikat kontrak penerbitan atau perjanjian apa pun dengan penerbit mana pun.
6. Peserta lomba wajib mengirimkan 3 (tiga) kopi (salinan) manuskrip.
7. Manuskrip kumpulan puisi dijilid sampul warna kuning; bagian depan sampul memuat keterangan nama lengkap peserta lomba, judul manuskrip kumpulan puisi, serta nomor telefon genggam dan email peserta lomba.
8. Manuskrip kumpulan puisi dikirim lewat pos. Dialamatkan ke: Koordinator Publikasi dan Lomba ILTF Award 2016, Jl. Raya Cibabat No. 357, Cimahi 40522, Jawa Barat.
9. Manuskrip kumpulan puisi PALING LAMBAT DITERIMA PANITIA pada TANGGAL 31 AGUSTUS 2015. 
INFORMASI TAMBAHAN:
1. Bertindak sebagai Dewan Juri ILTF Award 2016 adalah Maman S. Mahayana (kritikus sastra, dosen Universitas Indonesia), Cecep Syamsul Hari (penyair), dan Ahda Imran (penyair). Dewan Juri akan memilih 5 (lima) manuskrip kumpulan puisi terbaik.
2. Keputusan Dewan Juri bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu gugat.
3. Panitia menyediakan hadiah uang tunai total Rp 50.000.000 (Lima Puluh Juta Rupiah) sebagai advance-royalty untuk 5 (lima) pemenang + lencana/emblem ILTF Award + piagam.
4. 5 (lima) manuskrip kumpulan puisi para pemenang akan diterjemahkan ke dalam Bahasa Inggris dan diterbitkan sebagai buku kumpulan puisi bilingual (Indonesia-Inggris).
5. Pengumuman pemenang dan pemberian hadiah kepada para pemenang akan disampaikan pada acara Malam Penganugerahan ILTF Award pada bulan Februari 2016.
– Panitia Pelaksana ILTF Award 2016 –
Mulai hari ini Pengumuman ILTF Award dapat pula dilihat di laman ILTF Award website Yayasan Penerjemahan Sastra Indonesia (Indonesian Literature Translation Foundation):
www.ilt-foundation.org dan di akun twitter resmi Yayasan: https://twitter.com/iltfoundation

0 komentar:

Posting Komentar

About Me

Foto saya
Perempuan Muslim, yang pedulih bahwa cinta dan kasih itu penting bagi umat manusia